Wednesday, February 11, 2015

Kagak ada judulnya

Semester 4 sudah mulai kutapaki hari demi hari. Tugasnya meluber kemana-mana dan aku bingung harus mengatur waktu supaya tugas itu selesai dengan tepat waktu dan maksimal. Aku juga harus sekali mengatur waktu dimana aku bisa sejenak pergi dari kesibukan kuliah, semacam jalan-jalan. Belum lagi banyak pikiran dan kekhawatiran yang ada di benakku sekarang yang cukup menyita perhatianku. Sangat dimungkinkan aku akan sering menyentuh "diary elektronik" kesayanganku ini. Semoga aku masih bisa menyempatkan untuk membagi ceritaku pada kalian :)

Well, kehidupan di tahun 2015 sedikit berjalan tersendat-sendat. Di awal banyak sekali hal-hal yang harus kuhadapi dengan kuat dan sabar. Semoga ini semua berujung baik dan bukan penyesalan. Selama aku masih bisa bertahan tentunya aku tidak akan menyerah. Aku tau ini sedikit alay karena masalah ini tidak sebesar yang dihadapi orang-orang lain diluar sana, tapi hal itu cukup membuat air mataku terkuras dan amat kelelahan. Beruntungnya, i still have Jesus on my side. Luar biasanya lagi, Dia menguatkan aku dan mengatakan padaku bahwa ini semua berkat untukku dan aku harus bersyukur akan itu. Mungkin, saat ketika aku menyerah aku pasti sudah melakukan hal-hal aneh dan diluar pikiran kalian semua, tapi Dia masih memberiku kesempatan kesekian kalinya.

Aku tentunya tidak mau merusak semuanya yang sudah dibentuk dan dirancang sedemikian indah. Aku tentunya akan mengusahakan segala sesuatu terlebih di semester 4 ini. Aku akan mengesampingkan hal-hal yang belum terlalu penting buatku, membuang semua pikiran-pikiran negatif tentang masa "nanti". Aku hanya ingin menjalani yang ada di depanku sekarang.

Hmmmm, aku sedang agak sedikit sebal dengan seseorang karena sikapnya yang aneh buatku, sering membuatku males dekat-dekat dengan dia. Ah, ingin rasanya menghindar tapi pertemuan itu rasanya sulit dihindari. Setidaknya ini hanya berjalan 1 semester. Sudahlah lupakan!

By the way, sebentar lagi hari Valentine dan sayangnya aku hanya bisa terdiam disini. Bahagianya kalian yang masih bisa melewatinya dengan orang yang kalian sayang. Walaupun jarak ini sebenarnya tidak berarti, tapi akan lebih menyenangkan mungkin jika aku ada disana. Dan itu bertepatan dengan hari Sabtu. Rasanya ingin pulang. Oh iya, buat para jomblo gak perlu sedih di hari 13a itu haha. Kalian masih bisa kok mengungkapkan rasa sayang kalian pada orang lain, contohnya orang tua, sahabat mungkin. Valentine kali ini mungkin aku akan merancangkan sebuah rencana bersama teman-temanku yang juga jomblo untuk pergi kemanapun angin membawa kita haha. Dan saat ini aku hanya menunggu "hari angpao" *yeaaaahh.
 
Sebenernya aku bingung lhoh dengan apa yang kutulis karena aku sama sekali kehabisan ide hahaha. Aku hanya bercerita dan berbagi hahaha. Ada sih cerita yang sebenarnya ingin ku bagi tapi itu sebuah privacy, so aku gak bisa kasih tau kalian deh. Dan juga jangan minta aku untuk menulis galau-galau tentang cinta karena aku sama sekali lagi enggak minat. Galauku kadang disalah gunakan teman-temanku. Mereka suka mengejekku, padahal kan apa yang aku tulis diblog belum tentu itu benar-benar terjadi dan real. Ah mereka memang suka melebih-lebihkan :(